Kapolres Trenggalek dan Ketua Bhayangkari Potong Pita Peresmian Renovasi Sekolah TK

oleh -51 views

Polres Trenggalek – Kepala kepolisian Resort Trenggalek AKBP Alith Alarino, S.I.K. didampingi Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Trenggalek Ny. Novi Alith Alarino meresmikan sejumlah renovasi dan pembangunan ruangan yang berada di bawah naungan Bhayangkari. Selasa, (11/7).

Beberapa diantaranya adalah renovasi dan pembangunan ruang kelas TK Kemala Bhayangkari, Aula Bhayangkari dan Posyandu Wicaksana Laghawa yang berada tepatnya di Jl Hos Cokroaminoto Kelurahan Surodakan, Kecamatan Trenggalek.

Prosesi peresmian ditandai dengan pemotongan pita dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti peresmian oleh Kapolres dan Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Trenggalek disaksikan oleh para pejabat utama, tenaga pendidik dan siswa serta sejumlah tamu undangan.

Dalam sambutannya, AKBP Alith selaku penasehat Yayasan Kemala Bhayangkari mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam proses renovasi tersebut.

“Taman kanak-kanak adalah media belajar bagi anak-anak untuk bersosialisasi dan mengenal ilmu pengetahuan dasar seperti membaca dan berhitung. Ruang kelas yang representatif tentu sangat mendukung tumbuh kembang anak.” Ujar AKBP Alith.

Pihaknya menuturkan, pola pembelajaran dan pengasuhan sekarang ini jauh berbeda jika dibandingkan dengan dahulu. Oleh sebab itu sangat penting bagi para tenaga pendidik untuk terus mengembangkan diri, menyesuaikan dengan perkembangan zaman.

“Dari guru yang berkualitas akan lahir anak-anak yang berkualitas pula.” Imbuhnya.

Dengan renovasi ini, pihaknya berharap dapat meningkatkan mutu pendidikan bagi anak-anak tentunya didukung dengan SDM yang memiliki kompetensi tinggi dan fasilitas yang terus ditambah sehingga TK Bhayangkari dapat bersaing dengan sekolah-sekolah yang lain.

Senada, Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Ny. Novi Alith Alarino mengatakan renovasi ini tak lain adalah memberikan pelayanan pendidikan yang baik bagi segenap peserta didik dan mendorong anak-anak menjadi generasi bangsa yang tidak hanya smart tetapi juga tangguh dan berakhlak.

“Semoga renovasi ini dapat membawa manfaat dan menunjang kegiatan pembelajaran dan berprestasi lebih baik lagi.” Ucapnya.

Turut hadir dalam acara tersebut, pejabat utama Polres Trenggalek, Kadisdikpora Kabupaten Trenggalek Drs. Agoes Setiyono beserta jajaran, para pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Trenggalek serta para guru dan siswa TK Kemala Bhayangkari Trenggalek.